SMK Suradewa Larantuka – Momentum Natal dan Tahun baru, yang terjadi semasa liburan, rasanya belum hilang. Pada komunitas komunitas sekolah atau instansi pemerintah pada awal tahun ini, momentum tersebut baru diperingati sebagai wujud syukur dan terima kasih pada Tuhan Yang Maha Esa.
Tak terkecuali pada komunitas belajar satuan pendidikan SMK Suradewa pada hari Sabtu 11 Januari. Momentum kebersamaan ini sengaja terus dirawat di lembaga, agar terjalin ikatan kebersamaan yang baik di antara warga sekolah.
Momen Natal ini diisi oleh siraman rohani dari masing-masing pemuka agama. Kebetulan di SMK Suradewa terdapat dua komunitas keagamaan yakni Islam dan Katolik . Umat Katolik mengisi kegiatan dengan Misa Syukur Natal dan Tahun baru di panggung utama Sura Dewa, sementara pengajian kelompok muslim terjadi di Perpustakaan Suradewa setelah kegiatan bersama dilanjutkan dengan agenda tukar kado para guru .
Momen kebersamaan ini semoga tetap terjaga dan terawat dengan baik di SMK Suradewa Larantuka, begitulah harapan dari Kepala Sekolah SMK Suradewa Ahmad Taher SE.