Zaeni Boli Sampaikan Gagasan Untuk Kenalkan Generasi Muda Pada Sistem Pemerintahan Daerah

Zaeni Boli sampaikan gagasan visit gedung pemerintahan

Dalam tanya jawab singkat dengan Tim Redaksi ZamanNewsID , Zaeni Boli ( Moh. Zaini Ratuloly ) menyampaikan kegelisahan dan ide kreatifnya untuk mengatasi sebuah masalah , terkait hubungan masyarakat dengan sistem pemerintahan di Kabupaten Flores Timur.

Ide tersebut datang dari kegelisahan saat mengajar di kelas 10 Keperawatan B, SMK Suradewa Larantuka. Hal yang mengejutkan Boli adalah hampir seluruh siswa di kelas ini tidak mengetahui dimana letak Balai Gelekat ( Kantor DPRD KABUPATEN FLORES TIMUR ). Menurut Boli bahwa agak miris mengetahui fakta ini kalo tempatnya saja tidak tahu, apalagi nama nama anggota dewan yang bekerja disana .

Maka dari kegelisahan itu, guru Boli memiliki ide , mungkin suatu hari nanti sekolah-sekolah yang ada di Flores Timur boleh memiliki program untuk peserta didik bisa berkunjung ke gedung ke gedung pemerintahan yang ada di Flores Timur. Tidak hanya eksekutif, melainkan legislatif maupun yudikatif . Hal ini perlu, dengan harapan agar mereka paling tidak memahami bagaimana sesungguhnya orang orang pemerintah itu bekerja .

“Ketidaktahuan mengantarkan pada ketidakpedulian. Maka hal tersebut perlu untuk dicarikan jalan keluarnya. Mungkin lewat visit Pelajar bisa menjadi solusi alternatif bagaimana masyarakat dan pemerintah bisa berkolaborasi dan bersinergi untuk mengembangkan daerah ini ke arah yang lebih baik lagi”, ungkap Zaeni Boli .

Exit mobile version